Monitoring dan Evuasi Sistem Informasi Portal Penelitian bersama Biro Sistem Informasi

Monitoring dan Evuasi Sistem Informasi Portal Penelitian bersama Biro Sistem Informasi

 Monitoring dan evaluasi dilakukan oleh Bidang Riset Inovasi (BRIn) pada Sabtu, 14 Mei 2022 dan bertempatkan di ruang meeting lantai dasar hotel grand rohan. Kegitan ini mengundang Biro Sistem Informasi yang diwakili oleh Fiftin Noviyanto S.T, M.Cs selaku kepala biro sistem informasi, Sugriyono, M.Kom selaku kepala bidang perencanaan sistem informai, dan Supriyanto,S.T., M.T. selaku kepala bidang pengembangan sistem informasi.

 Kegiatan ini diadakan sebagai bentuk pemantauan dan penilaian sistem portal penelitian dosen yang selama ini digunakan. Sejauh ini sistem informasi penelitian dapat berfungsi dengan baik dan tidak pernah terjadi missing error.  Meskipun dapat berfungsi tanpa kendala, namun beberapa menu didalam sistem portal memerlukan adanya sedikit perubahan untuk mempermudah penggunaan portal oleh para dosen maupun para administrator pemegang portal.

Akhir dari kegiatan ini ditutup oleh Fatwa Tentama selaku kepala BRIn “ Terimakasih kepada Tim BSI yang telah menyempatkan diri untuk hadir, semoga beberapa kekurangan dari sistem portal penelitian atau SIMPEL ini dapat ditindaklanjuti oleh BSI dengan segera. Mengingat simpel merupakan wadah penelitian para dosen, mohon agar disediakan menu-menu yang dapat mempermudah dosen mengumpulkan proposal penelitian mereka”

Categories:

Tags:

Comments are closed