Universitas Ahmad Dahlan di percaya sebagai Universitas yang menerima Hibah Program Teknologi yang Diseminasikan kepada Masyarakat (PTDM) oleh Kemendikbud-Ristek tahun 2021. Program bergengsi yang dimotori oleh Umi Salamah, S.Si., M.Sc. ini berhasil menciptakan teknologi tepat guna yang memberikan manfaat secara langsung kepada masyarakat di sekitar Kalurahan Serut, Kapanewon Gedangsari, Kabupaten Gunungkidul.

Teknologi tepat guna yang diberikan oleh Umi Salamah dan tim dalam bentuk Teknologi PLTS Hybrid untuk Otomatisasi Catu Daya Pompa Air Bersih memiliki kapasitas daya 5000kWP sebagai salah satu langkah awal menginisiasi teknologi masuk desa, khususnya untuk memenuhi ketersediaan air bersih masyarakat Kalurahan Serut.

 

Kegiatan yang dilakukan bersama Kelompok Keswadayaan Masyarakat (KKM) Tirta Abadi Jaya dan Kelompok Sadar Wisata (POKDARWIS) Gunung Jambu sebagai Mitra dalam PTDM ini telah berhasil menciptakan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) berkapasitas 5000kWP yang digunakan untuk mengoperasikan pompa air sumur bor sebagai sumber air bersih masyarakat Kalurahan Serut. Kehadiran PLTS dengan mengintegrasikan sistem IoT ini mampu mencukupi kebutuhan listrik pompa air sehingga mampu mekan biaya operasional listrik yang cukup signifikan, selain itu mampu memberikan manfaat penerangan penerangan jalan sebanyak 18 titik penerangan.

Puncak acara kegiatan PTDM tanggal 28 Oktober 2021, PLTS ini telah diresmikan pengoperasiannya oleh Bupati Gunungkidul H. Sunaryanta bersama Rektor Universitas Ahmad Dahlan H. Muchlas, M.T. dengan agenda tunggal penandatanganan prasasti PLTS dan penyalaan perdana pompa air bersih bagi masyarakat Kalurah Serut. Turut hadir dalam acara peresmian PLTS Panewu Gedangsari, Plt. Lurah Serut, Wakil Rektor Bidang Akademik, Wakil Rektor Bidang Keuangan dan Kehartabendaan, dan Kepala LPPM UAD bapak Anton Yudhana. “Sudah Saatnya masyarakat menerima kehadiran teknologi tepat guna ini dan diharapkan masyarakat mampu menjaga keberadaan alat ini dengan sebaik mungkin”, pesan dari bapak Bupati dalam sambutannya.

Categories:

Tags:

Comments are closed